Pada
tulisan sebelumnya saya telah menerangkan dan menjelaskan permainan apa saja
yang ada dan sering dimainkan oleh orang-orang atau masyarkat pada generasi
1997-2007, dan mudah-mudahan dengan tulisan saya yang kmaren dapat mengingatkan
kembali pada saat anda berada pada masa-masa tersebut dan memainkan permainan
tersebut.
Dan pada tulisan saya
kali ini saya akan membahas mengenai makanan – makanan dan minuman yang ada
pada masa tahun 1990-2007 yang mungkin sekarang ini sudah susah malah tidak
dijumpai lagi, berikut adalah ulasannya :
1.
Mie
Anak Mas
Menurut saya ini
adalah snack mie yang cukup booming dan disukai anak-anak pada masa itu, dimana
mungkin karena rasa bumbunya yang gurih dan harga yang dijual cukup murah, kalo
ngga salah waktu itu harganya 500 perak.
- Mietami
Hampir mirip dengan
mie anak mas, namun perbedaanya terdapat dua variasi yaitu mie rebus dan
goreng, serta terdapat bumbu kecap dan minyak pada produk mietami tersebut, dan
ini juga jajanan yang menurut saya paling enak, karena harganya juga cukup
murah.
- Mie kremezzz
Mie ini sama saja
dengan mie yang lainnya, namun menurut saya mie ini juga paling enak dan murah,
namun saya disini kurang suka dengan bumbunya, dan biasanya saya tidak memakai
bumbu tersebut, karena menurut saya mienya juga sudah cukup gurih, dan ini
adalah jajanan yang sering juga saya beli waktu jam istirahat di sd.
- Mie Gemez
Mie dengan gambar
anak kecil berkala plontos mirip boboho dengan kacamata, mie ini lumaya enak
dan pas dikantong dan rasanay hampir
sama dengan mie kremezz, namun seinget saya mie gemez duluan yang keluar
dipasaran baru mie kremezz.
- Anak Mamee
Mie jenis ini menurut
saya adalah cikal bakalnya mie kremezz karena dari segi rasa dan warna mienya
hampir sama, namun pada waktu itu mie snack jenis ini masih jarang yang jual di
warung-warung ntah karena ngga laku gara-gara mie anak mas, atau gimana, yang
jelas mie ini pernah sekali saya lihat dijual oleh abang-abang tukang mainan
yang dipikul.
- Permen gulali
Namun bukan permen
gulali kapas, ini adalah permen gulali yang dibentuk menyerupai orang, bohlam,
dan kebanyakan permen gulali ini dibentuk dalam bentuk hewan, dan permen ini
biasanya dijual di tukang abang-abang yang nyewain jimbot hehehhehe.
- Coklat koin dan payung
Ya kedua permen
coklat ini adalah makanan yang dulu paling sering diserbu kalo udah mau selesai
sekolah, namun saya lebih suka rasa coklat payung, karena kalo coklat koin agak
lengket-lengket kalo di emut hehehehe
- Coklat cup yosan.
Ini coklat biasa
dijual diwarung-warung deket rumah + abang-abang tukang mainan, ini coklat kalo
gak salah harganya 500 1, namun rasanya uenak ngga pake banget, dengan rasa
coklat yang agak masih kasar-kasar gitu.
- Permen karet yosan
Untuk permen karet
yosan ada 2 jenis, yang dibungkus plastik sama kertas, namun biasanya
orang-orang lebih sering beli yang bungkusan kertas, karena biasanya didalamnya
ada kertas lain yang biasanya berisi tebak-tebakan atau pantun.
- Permen karet lotte
Nah ini ni pesaing
permen karet yosan yang plastik, dimana kalo gak salah permen karet lotte
mempunyai beberapa rasa, dan menurut saya yang paling enak itu rasa melon.
- Permen rokok-rokokan
Maksud rokok-rokokan
disini bukan isinya tembakau loh, namun bentuknya aja yang kaya rokok, dan
berisi serbuk coklat didalamnya, dan biasanya kadang ada orang yang cara
makannya di hisap kaya orang lagi ngerokok hehehe.
- Permen rasa strawberry and
jeruk
Ya permen ini
bentuknya kaya pil obat gitu dan paling isinya 8 biji dalam satu bungkus, namun
rasanya itu loh yang super manis dan sesuai dengan gambar yang tertera, namun
biasanya permen ini dijual di abang-abang tukang mainan.
- Permen pendekar biru
Ni permen juga cukup
booming di eranya, dimana jaman dulu anak-anak paling seneng makan sesuati yang
bat lidahnya berubah, kaya permen sejenisnya jagoan neon, dan permen kaki.
- Es kue.
Ya ini es tapi
benuknya agak padet dan rasanya kaya kue dengan warna-warna dalam satu es kue
terdiri dari 2 sampai 3 warna. Pernah sekali nyobain permen ini belum lama
dideket tempat makan tenda biru pocin, dimana biasanya orang yang jual bawa
esnya pake kotak gitu.
- Es mambo.
Nah ini biasanya yang
jual diwarung warung deket rumah, dan basanya ada beberapa rasa, teh, jeruk,
rasa strawberry mungkin soalnya warnanya merah hehehehe, ni es biasanya 500
dapet 2 pada waktu itu.
- Es orson
Nah ini juga es yang
paling sering dibeli + warnanya yang warna warni dan biasnya kalo beli ini es
abis olahraga di SD.
- Permen angka 8 / kacamata
Dimana ni permen
dibentuk menyerupai angka 8 / kacamata, namun permen ini sama saja rasanya kaya
coklat chaca.
- Biskuit togo
Ni biskuit menurut
gue cikal bakalnya biskuit biskuit dengan kremer coklat didalamnya kaya oreo
dll, kalo gak salah yang bungkus kecil isi 4 dijual 500.
- Chiki ball dkk
Ya chiki ini cukup
booming di era 97an, karean bukan rasanya saja yang enak, namun isi hadiah dari
ciki tersebut berupa tazos dengan gambar pokemon dan biasanya dibeli untuk
ngumpulin edisi tazos pokemon tersebut.
- Metro mie goreng.
Ini mie bener-bener
enak menurut gue, biarpun dalam bungkus kecil dan kalo ngga salah harganya 100,
namun rasanya itu yang bikin nagih.
- Ciki kenji
Ciki ini kalo gak
salah harganya 500 dan dibungkus dengan 2 warna, biru sama ijo dan isinya
cikinya bentuknya hampir mirip kaya ciki taro dengan rasa yang gurih.
- Wafer superman
Ni wafer memang
sekarang ini sudah jarang ditemuin, namun masih ada yang jual, namun yang jual
biasanya agen-agen besar gitu.
- Choki-choki
Nah ini adalah
jajanan yang melewati beberapa dekade, dimana ini coklat didemenin banget dari
mulai anak kecil, abg, remaja, bahkan para mahasiswa juga sering ngemutin ni
coklat.
- Tini mini biti
Masih inget gak sama
biskuit ini, kalo gak salah ada beberapa varian rasa dari biskuit ini, namun
yang paling diingat adalah bentuk dari biskuit ini yang berbetuk hewan dengan
slogan iklannya “tini wini biti imut enak bergizi . . . . . .. “ heheheheheh
- Telur dadar gulung sama
telur ceplok mini
Ini jajanan yang suka
ditemuin kalo kita jajan diluar kantin, dan lumayan lah rasanya gurih” gitu dah
dengan harga 500 perak.
- Susuku
Eitttttt jangan salah
kaprah dulu, ini merupakan coklat bubuk yang dibungkus dalam bentuk sachet
kecil dengan gambar depannya kalo gak salah supermen pake baju ijo, dan
biasanya di jual sama abang-abang tukang maenan.
- Ager-ager
Nah ini bukan ager
yang dipotong potong, melainkan ager-ager yang ditaro di loyang mini dan
biasanya agernya warna merah, dan biasa dijual di abang tukang maenan, serta
biasanya suka dibubuhi susuku biar tambah sedep rasanya.
- Lidi-lidian.
Ini adalah makanan
yang ibarat kapal selam, kadang muncul kadang hilang, sempet menghilang diera
pertengahan tahun 2008-2011, namun kembail booming pada saat ini.
- Es potong
Sempet hilang namun
sekarang mulai muncul lagi, es ini dulu dijual dengan harga 500 – 1000 dan
biasanya dipotong sesuai dengan harga yang dibayar oleh orang yang beli. Es ini
cukup enak dengan beragam rasa yang tersedia dan rasa susu yang sangat terasa,
dan gue paling suka es potong rasa coklat sama ketan.
- Kue rangi
Kue tradisional yang
terbuat dari kelapa yang dirajang kecil-kecil dengan ditambahkan sagu dan
dibubuhi gula merah yang teksturnya seperti lem diatasnya, kue ini cukup
booming pada tahun 1990an namun makin menghilang akibat tergerus jaman.
- Rujak bebek
Ini rujak memang
sudah agak susah dan jarang ditemui, dulu biasanya ni rujak oleh abang-abang
yang membawa pikulan, dan biasa muncul pada siang atau sore hari.
- Kue cubit
Ini kue yang
dinamakan karena proses memakannya dengan cara dicubit, kue yang terbuat dari
adoan tepunt terigu, gula dan susu ini sangat enak rasanya dan kalo dulu
biasnya bentuknya hanya bulet bulet saja, namun sekarang ada juga loyang yang
bentuknya seperti ikan dll. Dan waktu TK, biasanya didepan tk gue ada yang jual
kue cubit dan dulu gue mesennya yang bulet-bulet sesuai loyang tapi setengah
mateng, kalo ngga minta dibuatin kaya sarang laba-laba.
Dan
itulah sekiranya makanan atau jajanan yang sempat muncul dan booming pada tahun
1990an dan beberap juga masih suka ada namun banyak juga yang sudah menghilang,
dan semoga dengan riview jajanan ini, dapat mengingatkan memori di masa lalu
anda ketika ada moment-moment anda makan makanan ini dengan temen-temen semasa
anda kecil, sekian review jajanan kali ini dan sebenernya masih ada yang saya
ingin ulas kembali, namun sepertinya ini sudah cukup banyak, trimakasihhhh . .
. . .
Sumber:
http://www.kaskus.co.id/thread/5353d5d7bdcb17c50b8b46bf/jajanan-of-the-sd-pic
#Etika dan Profesional TSI 9.
#Etika dan Profesional TSI 9.
1 komentar:
S1288poker adalah penyedia taruhan poker online dengan uang asli yang dapat dipercaya dan dapat di andalkan untuk memenuhi kebutuhan anda dalam bermain poker online menggunakan uang asli.
Untuk dapat bermain poker di S1288poker,com sangat mudah, anda dapat melakukan deposit minimal Rp.10.000,- dengan keuntungan semaksimal mungkin.
kelebihan lainnya adalah anda dapat bermain tanpa harus menghawatirkan adanya program atau penggunaan bot pada website S1288poker,com karena di S1288poker permainan player vs player. (WA : 081910053031)
Posting Komentar