Kamis, 13 Maret 2014

Penyebab Cyber Crime



Cyber crime, ya banyak sekali faktor yang melatarbelakangi makin maraknya kasus cyber crime, dimana cyber crime hampir terjadi di setiap bidang atau lingkup kehidupan manusia dan di setiap faktor, dari mulai faktor ekonomi, sosial, politik, perbankan, teknologi dll. Sebenarnya apa sih faktor utama yang menyebabkan timbulnya cyber crime:


  1. Kian majunya teknologi dan mudahnya mengakses jaringan internet anytime anywhere tanpa ada batasan waktu.
  2. Semakin maju sebuah negara, tapi tidak diimbangi kesejahteraan masyarakatnya, maka makin besarnya kemungkinan kesenjangan sosial terjadi.
  3. Adanya keinginan pengakuan dari orang lain.
  4. Makin maraknya sosial media, media elektronik, dan media penyimpanan virtual (cloud), sehingga membuat manusia menjadi makin tergandrungi akan akses internet didalam kehidupannya.
  5. Gaya hidup.
  6. Kurangnya sosialisasi atau pengarahan baik dari akademi umum seperti sekolah atau edukasi dari orang tua mengenai manfaat dari internet, sehingga banyak penyalahgunaan yang terjadi.
  7. Yang terakhir adalah kelalaian dari manusianya itu sendiri.



Dari faktor-faktor diatas, maka dapat ditarik contoh kasus seperti dibawah ini:
-          Misalnya kasus penyadapan yang dialami oleh beberapa negara dan kepala negara serta beberapa staff atau mentri-mentri dari negara tersebut yang belom lama dialami oleh indonesia, jerman, rusia serta timor leste, dimana anggota dari five eye yaitu amerika serikat, inggris, perancis, australia dan selandia baru melakukan penyadapan yang bertujuan untuk memata-matai dengan maksud untuk mendapatkan informasi dari negara tersebut, dan hal ini akibat dari dampak kian majunya teknologi dan akses internet tanpa batas, namun bagi indonesia ditakutkan bahwa adanya kepentingan politik dari kasus penyadapan ini, dikarenakan penyadpan ini terjadi ketika tahun politik akan berlangsung (pemilu), dimana menurut pengamat, takutnya ada titipan-titipan asing ditahun pemilu ini, sehingga pihak asing dapat dengan mudah menyetir indonesia dengan kepentinga mereka.
-          Adanya keinginan pengakuan dari orang lain, contohnya ketika anda berada disebuah komunitas IT yang bergerak dalam aktivitas hacking, pastinya anda menginginkan skill anda untuk diakui di komunitas itu, sehingga anda menghalalkan segala cara untuk melakukan aktivitas hack bahkan menjurus ke cracking dengan tidak segan-segan menyusup kedalam sistem jaringan komputer penting pada sebuah negara misalnya jaringan komputer badan intelejen negara, dan mencuri data serta mensharenya, dan disini anda ingin membuktikan bahwa skill yang anda punyai lebih baik dan jago dari anggota di komunitas anda, dan menginginkan pengakuan itu, walaupun sebenarnya resiko yang anda lakukan itu sangat besar.
-          Gaya hidup, inget kasus malinda dee? Ya kasus cyber crime yang menimpa citibank salah satunya terjadi karena gaya hidup mewah yang dilakukan malinda dee, dimana sebagai seorang sosialita, beliau dituntut harus tampil wah dan menggunakan barang branded untuk menunjang penampilannya dan untuk menunjukan status sosialnya dikalangan sosialita yang lain.
-          Sosmed, ya banyak kasus perkosaan anak abg, atau anak abg diculik karena perkenalan mereka oleh seseorang yang mereka kenal dari dunia maya, dan biasanya kasus ini terjadi dikalangan anak abg atau remaja tanggung, yang ingin mempunyai pergaulan yang luas dan ingin eksis dikalangan teman-temannya. Namun karena kurangnya pengawasan orang tua dan sikap lugu dan polosnya mereka, maka kasus ini pun kian marak terjadi, terutama ketika era sosmed semakin berkembang.
-          Owh iya satu lagi, kasus carding atau pencurian nomor kartu kredit, hal ini dapat terjadi karena beberapa faktor, dimana faktor 1 adalah sebagai faktor utamanya, lalu diikuti oleh faktor ke dua.

Sekian penjabaran mengenai faktor penyebab dari cyber crime beserta penjelasan beberapa kasus-kasus yang bisa di tarik dari faktor – faktor tersebut.


TULISAN 3 ETIKA DAN PROFESIONALISME TSI#

2 komentar:

Judi Kartu Poker Onlline on 12 Maret 2019 pukul 20.34 mengatakan...

S1288poker adalah penyedia taruhan poker online dengan uang asli yang dapat dipercaya dan dapat di andalkan untuk memenuhi kebutuhan anda dalam bermain poker online menggunakan uang asli.
Untuk dapat bermain poker di S1288poker,com sangat mudah, anda dapat melakukan deposit minimal Rp.10.000,- dengan keuntungan semaksimal mungkin.
kelebihan lainnya adalah anda dapat bermain tanpa harus menghawatirkan adanya program atau penggunaan bot pada website S1288poker,com karena di S1288poker permainan player vs player. (WA : 081910053031)

Miliana on 15 Oktober 2021 pukul 04.26 mengatakan...

ijin share ya kak makasih

pemenang undian xl axiata tadi malam

Posting Komentar

 

Dimas Amiluhur Blak Magik is Designed by productive dreams for smashing magazine Bloggerized by Blogger Template © 2009